FSRD – Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar Pelantikan Pengurus Keluarga Alumni FSRD UNS Masa Bakti 2025-2029 pada Selasa (16/04/2025). Pelantikan ini digelar di Ruang Aula Gedung HB. Sutopo FSRD UNS.
Dalam acara pelantikan ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNS, Prof. Ir. Dody Ariawan, S.T., M.T., Ph.D., Wakil Ketua Umum IKA UNS, Prof. Dr. I Gusti Ayu Ketut Rachmi Handayani, S.H., M.M., jajaran Dekanat FSRD UNS serta pengurus keluarga alumni FSRD UNS yang baru.
Pengurus Keluarga Alumni FSRD UNS Masa Bakti 2025-2029 dilantik langsung oleh Wakil Ketua Umum IKA UNS, Prof. Dr. I Gusti Ayu Ketut Rachmi Handayani, S.H., M.M. Dalam sambutannya Prof. Dr. I Gusti Ayu Ketut Rachmi Handayani, S.H., M.M. menyampaikan bahwa proses pelantikan pengurus ini memiliki tujuan untuk mempererat persatuan dan kesatuan para alumni FSRD UNS.



“Melalui ikatan ini, alumni dapat berperan aktif di berbagai kegiatan pengembangan, baik dalam bidang akademik maupun non-akademik, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kampus dan mendukung keberlanjutan pendidikan bagi generasi berikutnya. Ikatan alumni juga memberikan kesempatan bagi para lulusan untuk saling berbagi pengalaman, informasi jenjang karier, dan peluang kerja, sehingga tercipta jejaring profesional yang kokoh dan bermanfaat bagi seluruh anggotanya.” terang Prof. Ayu.
Prof. Ir. Dody Ariawan, S.T., M.T., Ph.D. selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNS, menyampaikan bahwa pengurus dan juga semua alumni untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat.
”Alumni FSRD UNS harus siap berkontribusi untuk almamater dan juga kepada lingkungan masyarakat sesuai dengan kemampuan dan kapasitasnya masing-masing.” terang Prof. Dody.
Sementara itu, Ketua Pengurus Keluarga Alumni FSRD UNS yang baru saja dilantik, Dr. Yulius Widi Nugroho, S.Sn., M.Si. berharap pada bidang Alumni dan Almamater dapat saling bersinergi untuk bersama mendukung kampus dengan menjalin berbagai kerja sama demi mencapai Indikator Kinerja Utama (IKU) UNS yang baik dan memuaskan.
“Alumni sebagai mitra perguruan tinggi (UNS) perannya sangat strategis. Oleh karena itu, alumni dan pengurus keluarga alumni FSRD UNS bisa bersinergi bersama kampus untuk bekerja aktif, inklusif dan berkontribusi dalam upaya memajukan UNS.” ungkap Dr. Yulius Widi Nugroho.
Pelantikan ini menandai babak baru bagi Ikatan Keluarga Alumni FSRD UNS, yang tak hanya menjadi sarana silaturahmi, tetapi juga tempat bagi para alumni untuk memberikan sumbangsih terbaiknya bagi kemajuan fakultas dan peningkatan reputasi kampus.
Humas FSRD UNS 2025