FSRD UNS Gelar Pameran Internasional “5th International Visual Culture Exhibition (IVCE)”

FSRD – Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menggelar pameran Internasional 5th International Visual Culture Exhibition (IVCE) 2024-2025 pada Jumat (15/11/2024) sampai dengan Sabtu (16/11/2024).

Pameran Internasional ini diikuti oleh mahasiswa dari berbagai negara seperti Thailand, Vietnam, Malaysia, India dan Polandia. Terdapat 40 karya dari luar negeri dan 40 karya dari FSRD. Berbagai macam kegiatan juga disajikan sebagai bentuk dukungan kemajuan seni dan budaya, diantaranya performing art, art market, exhibition, fashion show, dan talkshow.

Dalam pembukaan yang digelar di halaman Gedung HB. Sutopo FSRD UNS dihadiri oleh jajaran Dekanat, Dosen, Tenaga Kependidikan dan seluruh civitas Fakultas Seni Rupa dan Desain. Dr. Jazuli Abdin Munib, S.Sn., M.Hum. sebagai Ketua Pelaksana menyampaikan terimakasih untuk semua tim yang terlibat dalam Pameran Internasional ini.

“Saya sangat berterimakasih kepada seluruh panitia KMSR, Himpunan Prodi, Dosen, Tendik dan semua warga FSRD yang turut berperan serta terselenggaranya pameran ini. Harapan kedepan kita bisa mengundang dan bekerjasama dengan beberapa Universitas Internasional, bukan hanya 6 tetapi 10. Kemudian untuk IVCE yang kemarin hanya level nasional, kali ini kita bisa Internasional dengan level yang sangat luar biasa untuk menjembatani kerjasama dengan beberapa universitas luar negeri.” ungkap Dr. Munib

Sementara itu Dekan FSRD UNS turut menyampaikan rasa bangganya atas terselenggaranya Pameran Internasional ini. “Saya menyampaikan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya acara ini. Karena seperti apa yang disampaikan bapak Wakil Dekan, bahwa ini pertama kali IVCE yang disitu mengakomodasi mahasiswa, bukan hanya dilevel lokal atau nasional bahkan Internasional. Hal ini tidak akan terwujud tanpa adanya kerja keras dan relasi yang baik dengan Universitas luar negeri.” tutur Dr. Deny.

Pameran ini dibuka langsung oleh Dekan FSRD UNS, Dr. Deny Tri Ardianto, S.Sn., Dipl. Art., dengan pemukulan gong secara simbolis. “Sebar luaskan momen ini, sebarluaskan event kita ini, karena ini menunjukkan jati diri kita, siapa FSRD UNS, bagaimana sih tampilan mahasiswanya. Ini menunjukkan kuantitas kita sehingga mahasiswa FSRD UNS itu keren dan acaranya juga keren serta layak untuk dikenalkan diseluruh dunia.” tambah Dr. Deny.

Humas FSRD UNS 2024

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *