FSRD – Program Studi (Prodi) Kriya Seni/Tekstil Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Universitas Sebelas Maret (UNS) menggelar press conference acara Texploration pada Kamis (14/12/2023). Press conference bertempat di Ruang Kanopi Atas Lantai 2, Gedung 2 FSRD UNS. Dihadiri oleh Plt. Kepala Program Studi (Prodi) Kriya Seni/Tekstil FSRD UNS, Dr. Theresia Widyastuti, M.Sn., perwakilan dosen Prodi Kriya Seni/Tekstil serta beberapa rekan wartawan dari suara merdeka, jatengpos, galamedia dan beberapa rekan media lainnya.
Dalam sambutannya Dr. Theresia menyampaikan terimakasih kepada rekan wartawan yang sudah menyempatkan waktu untuk hadir di acara press conference. “Saya sangat berterimakasih kepada semua rekan wartawan yang sudah menyempatkan hadir dalam acara Press Conference Texploration hari ini. Saya berharap semoga acara yang akan kami selenggarakan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. ” ungkap Dr. Theresia.
Dalam acara ini Program Studi (Prodi) Kriya Seni/Tekstil yang diwakili oleh Sujadi Rahmat Hidayat, S.Sn., M.Sn. dan Ratna Endah Santoso, S.Sn., M.Sn. juga berkesempatan untuk sedikit mengenalkan mengenai Prodi Kriya Seni/Tekstil itu sendiri kepada rekan media. Pengenalan yang meliputi sejarah adanya Prodi Kriya Seni/Tekstil, Akreditasi, kuota penerimaan mahasiswa, kerjasama yang sudah terjalin dengan industri luar serta keunggulan yang dimiliki prodi.
Sementara itu, mengenai acara Texploration dijelaskan oleh M. Rudianto, S.E., S.Sn., M.Sn. yang juga merupakan Dosen Prodi Kriya Seni/Tekstil. Rudi menjelaskan bahwa kegiatan Texploration, merupakan singkatan dari textile exploration. Acara ini akan digelar pada tanggal 17 Desember 2023 bertempat di Sasana Sumewa Pagelaran Karaton Surakarta Hadiningrat pukul 13.00.
Event yang menampilkan hasil perjalanan dan penjelajahan terbaru dunia tekstil dalam berbagai bentuk baik karya maupun pemikiran. Agenda kegiatan yang akan dilaksanakan meliputi workshop, lomba dan apresiasi desain batik.
Texploration sebagai salah satu bentuk menggali atau eskplorasi tekstil yang ada di Nusantara, diadakanlah kegiatan lomba desain batik dengan tema “Inovasi Motif Batik Daerah Nusantara” dilaksanakan oleh program studi dengan keterlibatan Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Kriya Seni Universitas Sebelas Maret.
Selain bertujuan untuk mengenalkan mengenai acara Texploration, acara press conference ini juga sebagai bentuk silaturahmi dengan rekan media yang hadir. Diharapkan untuk kedepannya dapat terjalin kerjasama yang baik antara Prodi Kriya Seni/Tekstil dengan rekan wartawan.
Humas FSRD UNS 2023